18 April 2011

Roti Manis

Senengnya bikin roti manis 1 adonan bisa jadi macam - macam roti, karena dikasih aneka isian he..he..he...
Masih dari buku Sedap, Kue - Kue Laris Dijual

Roti Unyil Cokelat
Bahan:
300 gram tepung terigu protein tinggi
100 gram tepung terigu protein sedang (aku pake 400 gr protein sedang semuanya)
80 gram gula pasir
1/2 sdt makan ragi instan
20 gram susu bubuk
3 kuning telur
1 putih telur
150 ml air es (secukupnya)
75 gram margarin
1 sdt garam

Bahan isi
50 ml krim kental
150 gr DCC
aku ganti sosis, meises, dan dikasih taburan keju

Bahan Olesan
1 sdm susu epavorated
aku pake kuning telur dikasih susu UHT dikit

Cara membuat:
Isi: Panaskan krim kental. Matikan api. Masukkan DCC. Aduk sampai cokelat larut. Dinginkan dalam lemari es (Kalo nggak punya krim kental, bisa juga diganti susu UHT, tapi tekstur dan rasanya emang lebih bagus n lebih enak kalo pake krim kental)

Roti:
  1. Campur terigu, gula pasir, ragi instan, dan susu bubuk. Aduk rata.
  2. Tambahkan telur dan air es sedikit - sedikit sambil diuleni sampai kalis. Mauskkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
  3. Timbangan adonan masing - masing 12 gram. Bentuk bulat. diamkan 10 menit.
  4. Pipihkan adonan. Beri isi. Bentuk bulat. Letakkan di loyang yang dioles margarin. Diamkan 75 menit sampai mengembang.
  5. Oles bahan olesan
  6. Oven 6 menit dengan api bawah suhu 220 derajat celcius sampai matang. (Karena kemarin bikinnya besar - besar ngovennya lebih lama)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Meitri Learns to Bake Copyright © 2009 photographer Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template